Table Of Content
6 Penyebab Besi Berkarat
Peralatan rumah tangga atau mesin kendaraan Anda sering berkarat? Pastinya kejadian seperti ini sangat mengganggu, bukan? Baik itu peralatan dapur yang dulunya berkilau hingga bangunan besi yang kokoh, karat dapat merusak keindahan dan integritasnya. Memangnya apa penyebab karat pada besi? Bagaimana cara mengatasi masalah karat ini?
Satu-satunya cara mengatasi karat ialah dengan mengetahui penyebabnya terlebih dahulu. Ketika Anda tahu apa yang menjadi akar permasalahan maka solusi penyelesaian yang tepat pun dapat dilakukan.
Itu sebabnya Kawan Lama Sejahtera sudah menyiapkan informasi mengenai berbagai penyebab karat pada besi agar Anda mengerti dan tahu apa yang perlu dilakukan untuk mengatasi kejadian ini.
6 Penyebab Besi Berkarat
Karat pada besi sebenarnya adalah masalah yang umumnya dihadapi oleh banyak orang. Sebelum membahas cara mengatasi masalah karat, mari pahami dahulu penyebab utama dibalik mengalami korosi yang merusak berikut ini.
1. Reaksi Oksidasi
Penyebab besi berkarat yang paling umum ditemukan berada pada aspek reaksi oksidasi. Hal ini terjadi ketika besi bereaksi dengan oksigen di udara. Besi teroksidasi dan membentuk senyawa besi oksida atau yang dikenal sebagai karat.
2. Kelembapan Tinggi
Lingkungan yang lembap atau basah menjadi salah satu penyebab besi berkarat paling utama, misalnya terkena air hujan. udara dan air yang lembab secara terus-menerus bersentuhan dengan permukaan logam besi dapat memicu membentuk oksida besi dan menyebabkan karat lebih cepat terbentuk.
3. Kehadiran Garam
Penyebab besi berkarat berikutnya adalah adanya kandungan garam, terutama garam dapur (natrium klorida) dan air laut, dapat mempercepat proses korosi pada jenis logam besi. Garam bertindak sebagai elektrolit yang memungkinkan aliran listrik dalam reaksi kimia oksidasi sehingga membuat besi lebih rentan terhadap korosi.
4. Asam
Lingkungan yang bersifat asam atau memiliki tingkat keasaman tinggi juga dapat menjadikan faktor penyebab besi berkarat. Asam dapat merusak lapisan pelindung pada besi yang membuatnya lebih rentan terhadap korosi.
5. Pencampuran Logam Lain
Korosi galvanis bisa terjadi ketika dua logam yang berbeda bersentuhan atau kontak langsung dalam kehadiran air atau kelembapan. Hal ini dapat menyebabkan salah satu logam, biasanya besi, menjadi lebih rentan terhadap korosi. Contoh umumnya ialah ketika besi dan tembaga bersentuhan dalam pipa air minum.
6. Adanya Zat Pengotor
Misalnya dalam kendaraan bermotor, penggunaan bahan bakar minyak (BBM) menghasilkan akumulasi debu sebagai sisa dari proses pembakaran. Sisa pembakaran BBM ini merupakan kontaminan yang memicu reaksi reduksi tambahan, yang pada gilirannya mempercepat proses karat. Oleh karena itu, penting untuk secara rutin memeriksa kendaraan bermotor guna mencegah kerusakan yang disebabkan oleh korosi pada material besi.
Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Karat pada Besi secara Mudah
4 Cara Memperbaiki Besi Berkarat
Menghadapi besi yang telah terkena karat dapat menjadi situasi yang tidak menyenangkan. Namun jangan khawatir karena ada beberapa cara yang dapat Anda terapkan untuk memperbaiki besi yang telah berkarat. Berikut lima cara efektif untuk mengatasi masalah besi berkarat yang bisa Anda lakukan sendiri:
1. Menggunakan Sikat Kawat
Sikat kawat adalah alat yang paling umum digunakan untuk membersihkan karat dari permukaan besi. Sikat kawat memiliki serabut atau kawat yang kasar di ujungnya sehingga sangat efektif dalam menghilangkan lapisan karat.
Anda dapat menggosokkan sikat kawat dengan lembut pada area yang berkarat hingga karat terangkat. Pastikan untuk menggunakan alat pelindung seperti kacamata dan masker debu saat melakukan ini untuk melindungi diri dari potensi menghirup debu karat yang berbahaya.
2. Pengamplasan
Pengamplasan menggunakan kertas ampelas halus juga dapat membantu menghilangkan karat pada besi. Hal ini merupakan metode yang efektif untuk menghaluskan permukaan besi yang telah berkarat. Anda bisa menggunakan ampelas dengan tingkat kehalusan yang sesuai dengan tingkat keparahan karat.
Gosokkan kertas ampelas pada area berkarat hingga karat hilang dan permukaan terasa halus seperti semula. Setelah itu bersihkan debu hasil pengamplasan dengan kain atau sikat dan pastikan permukaan besi benar-benar bersih sebelum melanjutkan ke langkah selanjutnya.
Baca Juga: 7 Cara Membersihkan Aluminium
3. Pengecatan
Untuk karat yang lebih banyak atau jika Anda ingin mengubah tampilan permukaan besi, coba pertimbangkan untuk menggunakan cat anti-karat khusus untuk besi. Cat anti-karat mengandung bahan-bahan yang melindungi besi dari korosi lebih lanjut. Sebelum menerapkan cat, pastikan Anda membersihkan dan mengampelas permukaan besi yang berkarat terlebih dahulu untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.
Anda juga bisa melapisi peralatan/mesin yang terbuat dari logam besi dengan bahan aktif, seperti menggunakan magnesium. Tujuannya untuk menghambat proses korosi sehingga tidak mudah berkarat.
4. Penggantian Bagian yang Parah
Jika karat sangat parah dan telah merusak integritas struktural besi, langkah terbaik yang Anda lakukan ialah mengganti bagian yang terkena karat. Penggantian ini penting terutama dalam konteks konstruksi atau perbaikan bangunan. Pastikan untuk mengidentifikasi dengan cermat bagian mana yang rusak dan menggantinya dengan yang baru.
5. Penyimpanan yang Benar
Langkah kunci untuk memperbaiki dan mencegah terjadinya karat pada material besi adalah dengan menyimpannya di lokasi yang sesuai. Pastikan besi ditempatkan di area yang tidak terpapar oleh udara lembap, air, dan sinar matahari secara langsung.
Baca Juga: 6 Cara Membersihkan Kerak Di Wajan
Melalui semua informasi penyebab karat pada besi, Anda pasti jadi lebih tahu cara mengatasi masalah karat pada berbagai peralatan di rumah, termasuk peralatan dapur. Mengatasi besi berkarat memang dapat menjadi tantangan, tetapi dengan pemahaman yang tepat dan tindakan yang sesuai maka Anda dapat menjaga peralatan maupun struktur besi tetap tahan lama.
Jika Anda membutuhkan peralatan dapur berkualitas untuk mengganti peralatan yang sudah berkarat, jangan ragu untuk menjelajahi berbagai produk yang tersedia di Kawan Lama Sejahtera.
Mulai dari keranjang susun untuk mengorganisasikan bumbu-bumbu dapur hingga rak piring untuk mengeringkannya setelah dicuci, semuanya tersedia di Kawan Lama. Kualitas dari berbagai peralatan dapur yang disediakan Kawan Lama Sejahtera tentunya tidak perlu dipertanyakan karena Anda dapat menggunakannya dalam jangka waktu yang panjang.
Bahan material yang digunakan juga tidak akan mudah berkarat untuk kenyamanan Anda selama penggunaan. Langsung saja cari peralatan dapur yang Anda butuhkan di Kawan Lama Sejahtera sekarang!
Sumber:
- 4 Penyebab Besi Berkarat serta Cara Mengatasinya | Indosteger
- Mengapa Besi Bisa Berkarat, dan Apa Faktor Penyebab Besi Berkarat? (nessteel.co.id)
- Penyebab Besi Berkarat dan Cara Mencegahnya - Tribun-timur.com (tribunnews.com)